Headlines

Kejaksaan Negeri Kabupaten Sukabumi Himbau Kades untuk Tetap Netral dalam Pilkada 2024

download 6

Kabupaten Sukabumi – JAGAT BATARA. Kamis, 24 Oktober 2024. Kejaksaan Negeri Kabupaten Sukabumi melanjutkan program Jaksa Jaga Desa 2024 dalam sebuah acara yang diadakan di aula Hotel Agusta, dihadiri oleh para Kepala Desa se-Kabupaten Sukabumi pada Kamis (24/10/2024). Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Seksi Intelijen, Wawan Kurniawan, SH, MH, dengan tujuan untuk menjaga integritas Pemilihan Umum.

Wawan Kurniawan menekankan pentingnya netralitas Kepala Desa selama Pilkada 2024 untuk menghindari pengaruh yang dapat merusak hasil pemilihan. Ia mengingatkan para Kepala Desa agar tidak terlibat dalam politik praktis. “Netralitas sangat penting. Kami akan memantau media massa untuk memastikan kepatuhan, dan jika ditemukan pelanggaran, klarifikasi akan segera dilakukan,” ungkapnya.

Kejaksaan juga berencana untuk berkoordinasi dengan Gakumdu dan Bawaslu untuk menindaklanjuti setiap laporan pelanggaran netralitas. “Setiap indikasi pelanggaran pasti akan kami tindak lanjuti,” tegas Wawan.

Ketua Asosiasi Perangkat Desa Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudi, menyatakan dukungannya terhadap himbauan Jaksa Agung. Ia berharap program Jaksa Jaga Desa dapat memberikan manfaat bagi para Kepala Desa dalam menjaga netralitas dan aspek hukum selama pilkada.

“Harapan kami, program ini bisa lebih membantu para Kepala Desa dalam menjaga netralitas dan aspek hukum,” pungkasnya.

Dengan inisiatif ini, Kejaksaan Negeri Sukabumi berharap dapat menciptakan lingkungan pemilihan yang adil dan transparan bagi seluruh masyarakat. (Red)

Please follow and like us:
icon Follow en US
Pin Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow by Email
Pinterest
LinkedIn
Share
Instagram
Telegram
Wechat